Upacara Budaya Grebeg Pancasila, Walikota Blitar: Pancasila Sebagai Pemersatu Jiwa Bangsa Menuju Indonesia Emas 2045

Daerah | 02-Jun-2024 12:17 WIB | Dilihat : 265 Kali

Wartawan : redaksi
Editor : redaksi
Upacara Budaya Grebeg Pancasila, Walikota Blitar: Pancasila Sebagai Pemersatu Jiwa Bangsa Menuju Indonesia Emas 2045
BLITAR ||Bratapos.com - Dalam Rangka memperingati Hari Lahirnya Pancasila Tahun 2024 jatuh pada 1 Juni 2024, Pemerintah Kota Blitar menggelar upacara budaya grebeg Pancasila yang dilaksanakan di Alun-alun Kota Blitar dengan suasana yang khidmat dan penuh rasa nasionalisme. Sabtu (1/6/2024) Kepada awak media Walikota Blitar, Drs. H. Santoso, MP.d menyampaikan dalam rangka memperingati tanggal 1 Juni 2024 sebagai Hari lahirnya Pancasila kita melaksanakan upacara Grebeg Pancasila. "Seperti biasa kita melakukan upacara Grebeg Pancasila, diawali tadi malam dengan bedol pusaka dari istana gebang dilanjutkan pawai lentera. Selanjutnya membawa pusaka untuk disemayamkan di halaman kantor pemda semalam untuk melakukan tirakatan," ujar Walikota Blitar Santoso. Disampaikan Santoso, setelah melakukan upacara Grebeg Pancasila ini nanti akan menuju Makam Bung Karno (MBK) untuk melakukan kenduri Pancasila. "Sekaligus acara tradisional masyarakat untuk memperebutkan gunungan limo ini, dengan harapan mendapatkan berkah dari gunungan limo yang sudah digunakan dalam kegiatan upacara tadi," katanya. Dengan mengambil tema, "Pancasila Sebagai Pemersatu Jiwa Bangsa Menuju Indonesia Emas 2045". Walikota Blitar Santoso berharap Kota Blitar khususnya selalu dalam keadaan aman, tentram dan damai dalam menjalankan seluruh program-program pemerintah untuk tahun yang akan datang. "Sehingga bisa mengilhami setiap gerak dan langkah utamanya seluruh karyawan karyawati dan seluruh masyarakat kota Blitar," pungkasnya. (rf/adv/kmf)

Related Articles