KPU Jateng Bersholawat Di Alun-alun Purwodadi Menghadirkan Habib Ali Zainal Abidin Assegaf dan Az Zahir

Daerah | 12-Jul-2024 03:31 WIB | Dilihat : 165 Kali

Wartawan : Arifin
Editor : Arifin
KPU Jateng Bersholawat Di Alun-alun Purwodadi Menghadirkan Habib Ali Zainal Abidin Assegaf dan Az Zahir kegiatan bertajuk “KPU Jateng Bersholawat” di Alun-alun Purwodadi, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah (Jateng) / (12-jul-2024)

Grobogan||Bratapos.com - KPU Jawa Tengah Menggelar  kegiatan bertajuk “KPU Jateng Bersholawat” di Alun-alun Purwodadi, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah (Jateng), Senin (8/7/2024) malam. 

 Acara ini digelar untuk menyambut Pilkada Serentak 2024 di Jateng yang akan berlangsung pada tanggal 27 November 2024 mendatang, dalam acara KPU Jateng Bersholawat ini menghadirkan Habib Ali Zainal Abidin Assegaf asal Pekalongan dengan di iringi majelis solawat AZ Zahir.

Kegiatan KPU Jateng Bersholawat ini di hadiri oleh, Ketua KPU Jateng Handi Tri Ujiono, Kabid Ketahanan Bangsa Badan Kesbangpol Propinsi Jawa Tengah Pradana Agung Nugraha, Bupati Grobogan Sri Sumarni, Wabup Grobogan Bambang Pujiyanto, dan jajaran Forkopimda Grobogan serta ribuan masyarakat yang hadir dan memadati alun -alun Purwodadi.

"pada kesempatan ini kami mengajak kepada seluruh masyarakat (Grobogan) untuk berpartisipasi memastikan terdaftar sebagai pemilih dan hadir di TPS untuk menggunakan hak pilihnya pada Rabu 27 November 2024," Ungkap Ketua KPU Jateng Hendi Tri Ujiono

Dalam sambutannya, Bupati Grobogan menghimbau kepada masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya dengan datang ke TPS pada Pilkada Serentak 27 November 2024 mendatang untuk Pemilihan Gubernur Wakil Gubernur dan Pemilihan Bupati Wakil Bupat dan menjaga kondusifitas serta keamanan jelang pilkada serentak.

"Jangan golput, datang ke TPS pada 27 November 2024 gunakan hak pilih saudara, kita pilih pemimpin terbaik untuk Grobogan," Jelas Bupati Grobogan Sri Sumarni.

Arifin

Related Articles