Warga Kampung Buaran Kalideres Menangis Terharu

Daerah | 26-Mar-2024 01:23 WIB | Dilihat : 116 Kali

Wartawan : redaksi
Editor : redaksi
Warga Kampung Buaran Kalideres Menangis Terharu

JAKARTA II Bratapos. com- Warga RW 08 terharu dan menangis disebabkan faktor di mana sudah hampir 30 tahun belum mempunyai kantor RW dengan adanya bantuan dari PT Mayora Group akhirnya Kantor RW 08 sudah bisa berdiri pada hari, Senin 23/Maret/2024,

Kegiatan Tasyukuran Kantor warga RW 08
sekaligus buka puasa bersama dan berdoa bersama di hadiri Lurah Kalideres Ian, Anggota DPR RI Erwin Aksa dan Perwakilan PT Mayora Group, sebagaimana wujud tasyakuran terbentuknya atau berdirinya kantor RW di lahan seluas 4000 meter tepatnya di kampung Buaran RT 05 RW 08 Kalideres Jakarta Barat kantor RW berdiri tegak dengan bangunan yang megah.

Rudi Cahyadi beserta staf bekerja keras untuk mewujudkan sarana prasarana yaitu kantor RW.

" Dimana warga sangat membutuhkan kantor tersebut sehingga melalui proses yang panjang Bapak Rudi Cahyadi bersama jajarannya terus semangat mengurusi perijinan serta bekerja keras demi terbentuknya kantor RW 08," ucapnya.

Rudi cahyadi membuat program ini adalah misi utama, dimana Rudi Cahyati selaku RW 08 yang baru saja dilantik kurang lebih satu tahun sudah bisa membuat kantor RW hal ini diupayakan, agar wilayah RW 08 bisa tertata dengan rapi dan menciptakan masyarakat yang rukun dan bersinergi

Reporter : Hartono
Edit/Publis : Soleh

Related Articles